Disebut Pembohong, Ini Jawaban PSSI


Ketua Kompetisi PSSI, Sihar Sitorus, kembali menegaskan bahwa Sriwijaya FC dan Persipura Jayapura tetap berkiprah di Indonesian Premier League (IPL) 2011-12. Mengenai adanya bantahan dari klub yang bersangkutan, menurut Sihar itu karena ulah oknum dan bukan pernyataan resmi klub.

Belum lama ini PSSI mengklaim 18 klub akan tetap bertahan di IPL. Namun sebagian klub seperti Sriwijaya FC, Mitra Kukar, Persiwa, Persipura Jayapura, dan Persidafon Dafonsoro justru membantah pernyataan tersebut.

Direktur Teknik dan SDM PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Hendri Zainudin salah satunya. Menurutnya, PSSI telah melakukan kebohongan publik dengan mencatut nama SFC. Menurut Hendri, timnya tidak pernah mendaftar ulang untuk tampil di IPL seperti yang pernah dilontarkan Sihar.

"Ketua umum PSSI sudah berbicara langsung dengan Pak Alex Noerdin yang merupakan pemegang keputusan tertinggi di Sriwijaya FC. Beliau menyatakan komitmennya untuk mengikuti kompetisi PSSI. Itu sebabnya kami mengumumkan Sriwijaya telah mendaftar ke IPL,” ujar Sihar menanggapi penyataan Hendri usai Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), PT Liga Indonesia di Hotel Parklane, Jumat, 28 Oktober 2011.
"Jadi apa yang disampaikan kemarin (di acara PT Liga) itu penyesatan,” tegas Sihar.
Menurut Sihar, persoalan yang sama juga terjadi pada Persipura Jayapura. Untuk Persipura, Sihar menegaskan telah mendapat jaminan dari ketua umum Persipura MR Kambu.

Sementara itu, mengenai 18 klub peserta IPL yang sempat disampaikan PSSI menurut Sihar sudah sesuai fakta dan data verifikasi yang disampaikan PSSI kepada PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT LPIS).

"Kami sudah sampaikan serta memberikan penjelasan soal Persiwa, Mitra Kukar, dan Sriwijaya FC. Klub-klub itu memang masih ada beberapa data yang belum diserahkan,” ujar Sihar.
"Kalau Persiwa memang kita sejak awal agak sulit berkomunikasi. Dan mereka hingga batas akhir tidak melengkapi syarat ikut kompetisi," pungkas Sihar.


Category Article

What's on Your Mind...