Inilah Orang yang Senang atas Kepergian Steve Jobs

Richard Stallman
Orang yang Senang atas Kepergian Steve Jobs ---Nama besar seseorang ternyata tidak selalu di barengi dengan rasa sedih yang mendalam saat kepergiannya. Tidak selamanya menjadi suatu kehilangan yang besar. Setidaknya itulah yang terjadi setelah meninggalnya Steve Jobs.

Adalah Richard Stallman, salah satu nama besar dalam dunia komputer yang merasa senang atas kepergian Steve Jobs. Richard Stallman pendiri gerakan perangkat lunak bebas, proyek GNU, dan Yayasan Perangkat Lunak Bebas. Dia juga yang menulis GNU General Public License (GNU GPL atau GPL), lisensi perangkat lunak bebas yang terbanyak dipakai, dan memberi ilham konsep copyleft.
Berikut sedikit kutipan tulisan dari Richard Stallman yang dikutip dari Neowin.
Steve Jobs, the pioneer of the computer as a jail made cool, designed to sever fools from their freedom, has died.

As Chicago Mayor Harold Washington said of the corrupt former Mayor Daley, "I'm not glad he's dead, but I'm glad he's gone." Nobody deserves to have to die - not Jobs, not Mr. Bill, not even people guilty of bigger evils than theirs. But we all deserve the end of Jobs' malign influence on people's computing.


Unfortunately, that influence continues despite his absence. We can only hope his successors, as they attempt to carry on his legacy, will be less effective.
Tulisan tersebut wajar keluar dari isi hati Richard Stallman. Bukan hanya seorang Steve jobs yang idealismenya berseberangan dengan Richard Stallman, Bill Gates-pun pastinya akan berseberangan dengan pendiri GNU ini.

Wajar saja ini terjadi karena Richard Stallman adalah penggerak Copyleft [kebalikan copyright] yang membebaskan orang untuk meng-copy paste, oprex dan mendistribusikan lebih luas hasil karyanya tanpa perlu terikat dengan lisensi yang menghambat kreatifitas seperti yang terjadi dengan karya Steve Jobs ataupun Bill Gates yang ada hak ciptanya.

Lalu menurut anda, siapakah diantara nama-nama diatas yang benar-benar menjunjung tinggi inovasi teknologi?


Category Article

What's on Your Mind...